Rabu, 16 Juni 2010
Pembangunan Lab Komputer Sehat (update: Siap Pintarkan Masyarakat !)
[Mahasiswa/i D3-TK Gunadarma Membangun Lab Komputer "Sehat"]
Saat ini, bertempat di tempat workshop Indonesian ICT for Partnership (ICT Watch) – Pasar Minggu, tengah telah dibangun sebuah Lab Komputer Sehat. Sejumlah perangkat komputer set (Pentium IV, Memory 512 Mb, Harddisk 120 Gb) layak pakai telah disumbangkan oleh PT Petrosea Tbk, agar dapat dioptimalkan pemanfaatannya.
Label:
internet sehat,
lab komputer sehat,
news
World Cup 2010 Tiba, Spam Merajalela
Tanggal 11 Juni 2010 menjadi hari yang ditunggu-tunggu para penggila bola. Perhelatan akbar Piala Dunia resmi dimulai hari ini dengan selebrasi bertajuk Kick Off the 2010 FIFA World Cup. Di dunia maya, gegap gempita dunia bola pun “dimeriahkan” dengan makin suburnya spam berkedok piala dunia.
Perusahaan keamanan F-Secure menemukan adanya peningkatan volume spam piala dunia sebanyak dua kali lipat dalam tiga hari ini, dan 74 kali dari Januari sampai Juni. Mengingat turnamen akan berlangsung hingga 11 Juli, F-Secure memperkirakan tren spam ini akan terus meningkat.
Perusahaan keamanan F-Secure menemukan adanya peningkatan volume spam piala dunia sebanyak dua kali lipat dalam tiga hari ini, dan 74 kali dari Januari sampai Juni. Mengingat turnamen akan berlangsung hingga 11 Juli, F-Secure memperkirakan tren spam ini akan terus meningkat.
Selasa, 01 Juni 2010
Benar, Tahun ini Seagate Hadirkan Hard Disk 3TB
JAKARTA, KOMPAS.com – Tiga terabyte! Bukan main bukan? Beberapa dekade lalu, standar LBD (logical block addressing) original tidaklah mampu mengalamati kapasitas di atas 2,1TB. Maklum dulu tak ada yang butuh kapasitas sebesar itu.
Namun kini dunia sudah membutuhkan 3TB ke atas. Dan Seagate siap untuk menyajikannya. Menurut laporan di Thinq, Seagate telah mengonfirmasikan bahwa perusahaannya akan “mengumumkan drive 3TB tahun ini.”
Ini berita bagus bagi konsumen. Pertama, unit 3TB akan tersedia, yang 50% lebih besar dibandingkan tawaran hard disk tunggal terbesar saat ini (2TB). Kedua, kehadirannya akan mendorong turun harga hard disk 1TB dan 2TB, sehingga semakin murah menciptakan kotak RAID baru dengan drive 2TB ‘lama.’
Tentu saja pergeseran ke 3TB tidak akan terjadi dengan mudah dan perlu dukungan dari banyak perusahaan. Misalnya, diperlukan driver dan BIOS yang sudah diperbarui yang bisa memanfaatkan 3TB tersebut. Anda juga butuh perangkat yang mampu memahami Long LBA Addressing.
Menurut Seagate, Windows XP tidak akan mempu melihat drive tersebut. Jika pun bisa, hanya sebagian kecil yang terdeteksi. Yang bisa mengenali kapasitas 3TB ini, kata Seagate, hanyalah Windows 7 dan Windows Vista versi 64 bit.
Belum ada informasi tentang harga hard disk tersebut.
Namun kini dunia sudah membutuhkan 3TB ke atas. Dan Seagate siap untuk menyajikannya. Menurut laporan di Thinq, Seagate telah mengonfirmasikan bahwa perusahaannya akan “mengumumkan drive 3TB tahun ini.”
Ini berita bagus bagi konsumen. Pertama, unit 3TB akan tersedia, yang 50% lebih besar dibandingkan tawaran hard disk tunggal terbesar saat ini (2TB). Kedua, kehadirannya akan mendorong turun harga hard disk 1TB dan 2TB, sehingga semakin murah menciptakan kotak RAID baru dengan drive 2TB ‘lama.’
Tentu saja pergeseran ke 3TB tidak akan terjadi dengan mudah dan perlu dukungan dari banyak perusahaan. Misalnya, diperlukan driver dan BIOS yang sudah diperbarui yang bisa memanfaatkan 3TB tersebut. Anda juga butuh perangkat yang mampu memahami Long LBA Addressing.
Menurut Seagate, Windows XP tidak akan mempu melihat drive tersebut. Jika pun bisa, hanya sebagian kecil yang terdeteksi. Yang bisa mengenali kapasitas 3TB ini, kata Seagate, hanyalah Windows 7 dan Windows Vista versi 64 bit.
Belum ada informasi tentang harga hard disk tersebut.
Rabu, 26 Mei 2010
Membuat Scroll Text pada Blog
Dalam tutorial kali ini akani menjelaskan kepada Anda bagaimana cara untuk menambahkan SCROLLING text / teks yang bergulir (juga disebut sebagai marquee) ke sidebars blog Anda, ruang posting, dll
Cara lain untuk menarik pengunjung adalah dengan menambahkan beberapa dekorasi ke dalam blog kita seperti scrolling teks, dll.Akan tetapi jangan menghiasnya terlalu banyak, sebab akan mengganggu dan merusak konsentrasi para pengunjung blog
.Jadi, bagaimana cara menambahkan teks bergulir di blog Anda, bacalah terus postingan ini.
Cara lain untuk menarik pengunjung adalah dengan menambahkan beberapa dekorasi ke dalam blog kita seperti scrolling teks, dll.Akan tetapi jangan menghiasnya terlalu banyak, sebab akan mengganggu dan merusak konsentrasi para pengunjung blog
.Jadi, bagaimana cara menambahkan teks bergulir di blog Anda, bacalah terus postingan ini.
Langganan:
Postingan (Atom)